Self awareness secara harfiah artinya adalah kesadaran diri. Seseorang yang memiliki kemampuan untuk memahami sifat, perilaku dan perasaan diri sendiri.
Kamu seringkali dengar kan perkataan yuk introspeksi diri dulu. Saat itu kamu diminta untuk sadar diri dimana letak kekurangan dan kesalahan sehingga kamu berada di posisi ini.
Misal, saat malam menjelang tidur saya mulai memikirkan kenapa siang tadi saya bisa terpancing emosi ketika melihat kelakuan putri kecil saya yang diluar keinginan saya. Padahal bisa saja saat itu dia hanya ingin meminta perhatian lebih dari saya.
Ketika kamu mulai mengaktifkan self awareness ini, ada beberapa aspek yang kamu pantau yaitu, stress, pikiran, emosi, kepercayaan dll.
Saya sadar kejadian siang itu kemungkinan besar karena pengaruh stress akan task kantor yang belum kelar sehingga berpengaruh pada perasaan dan perilaku saya kepada putri saya.
Tapi apakah dengan introspeksi diri bisa membantu meningkatkan self awareness sehingga kedepan nya kejadian itu tidak terjadi lagi. Sayangnya itu juga bukan satu-satunya cara yang paling efektif.
Apa saja Self Awarness itu ?
Sebelum kamu tahu cara meningkatkannya, kamu perlu tahu apa saja self awareness itu.
1.Self Awareness Internal
Maksudnya adalah fokus bagaimana kamu melihat dirimu sendiri. Kamu mengetahui aspek kelemahan dan kelebihan dalam dirimu. Ya kamu sendiri yang menilainya seperti kamu melihat pantulan dirimu secara langsung di dalam cermin.
Self awareness internal yang tinggi bisa membantumu mengontrol stress, gelisah dan rasa cemas. Kamu bisa hidup lebih bahagia.
2.Self Awareness Eksternal
Seperti namanya, kamu memahami dirimu yang sedang dilihat oleh orang lain. Layaknya saat kamu memberikan presentasi di kantormu atau kelasmu. Karena itu kamu akan menjaga perilakumu agar diterima oleh publik.
Bila ini berhasil kamu kembangkan bisa meningkatkan rasa empatimu. Kamu jadi bisa memahami orang lain dengan baik.
Baca juga : Apa itu self improvement ?

Bagaimana cara meningkatkan self awareness ?
1.Meditasi
Tak perlu mengikuti kelas meditasi secara khusus, kamu bisa melakukannya di rumahmu saja. Ada banyak metode meditasi yang bisa kamu search di internet.
Saya biasa meluangkan waktu untuk menepi sendiri, mendengarkan melodi piano disertai suara gemericik air di playlist youtube saya.
Pikirkan apa yang menjadi keinginanmu selama ini ? Apakah kamu sudah berjalan di arah yang benar ? Pertanyaan-pertanyaan ini nantinya akan menumbuhkan kesadaran dirimu.
2.Pusatkan Perhatianmu
Cobalah untuk mindfullnes dalam menjalankan hari-harimu. Kamu bukan hanya sekedar harus melakukan ini dan ini. Akan tetapi kamu juga harus peka dengan apa yang sedang kamu lakukan tersebut. Mindfullnes terjadi ketika kamu menciptakan momen dimana kamu berlatih kepada kesadaraan kamu sepenuhnya.
3.Menulis Jurnal Pribadi
Tidak ada salahnya mulai kembali menulis di diary book. Disini kamu bisa menumpahkan segala isi hatimu dan secara alam bawah sadar kamu seperti berbicara pada dirimu sendiri. Mengungkapkan problem yang terjadi kemudian menulis kelebihanmu bisa membantumu mengembangkan self awareness.
4.Jadilah Pendengar Yang Baik
Dengarkanlah dengan bijak dan mintalah kritik yang membangun dari orang lain. Terkadang kita perlu mendengar bagaimana orang lain melihat diri kita. Belajar bersikap objektif terhadap pandangan orang lain sebagai cara kamu meningkatkan kesadaraan diri.
Nah itu tadi penjelasan tentang pengertian, jenis, manfaat dan bagaimana cara meningkatkan self awareness. Saya harap ini bisa membantumu sehingga kamu bisa meningkatkan kualitas hidupmu. Semoga meninspirasi!
Arila
Bagus menginspirasi